Media merupakan bagian yang tidak bisa dipisahkan dalam mempromosikan event. Promosi event menjadi bagian yang sangat penting untuk dilakukan. Salah satu indikator event dinyatakan sukses apabila target audiens yang diinginkan dapat tercepai pada saat event berlangsung. Tidak hanya dari segi kuantitas audiens tetapi kualitas audiens juga perlu untuk diperhatikan. Jika hanya mementingkan kuantitas, yang penting terlihat ramai, cukup membayar pasukan nasi bungkus atau memesan penonton bayaran pada agen penonton bayaran.
Publikasi event menjadi penting untuk memperoleh target audiens yang diinginkan. Publikasi biasanya dilakukan dengan menggandeng media partner untuk memperoleh target audiens yang lebih luas lagi. Publikasi event dapat dilakukan dengan berbagai cara, bisa dengan menerbitkan press release, konferensi pers, atau dengan membuat campaign di sosial media. Campaign di sosial media menarik untuk dilakukan karena pengguna sosial media merupakan audiens dengan usia produktif dengan kisaran usia 15-30 tahun, ini merupakan rentang usia pengguna sosial media paling banyak. IDEvent berusaha menghadirkan kerjasama media partner selain berbasis web, juga berbasis sosial media. IDEvent memiliki jaringan sosial media yang sangat luas sekali.
Untuk dapat bekerjasama dengan media partner, biasanya terdapat pilihan berbayar dan gratis. Media partner yang menyediakan layanan gratis salah satunya adalah IDEvent. Media partner yang menyediakan layanan gratis biasanya meminta feedback free pass untuk peliputan, logo tercantum di setiap media publikasi panitia, adlips, dan lain sebagainya. Untuk dapat bekerjasama dengan media partner, ada baiknya dilakukan dengan mempersiapkan proposal kerjasama media partner, berikut ini adalah contoh proposal kerjasama media partner :
Contoh Proposal Kerjasama Media Partner
Tidak ada komentar:
Posting Komentar